Cara Membuat Strawberry Smoothies

Strawberry adalah salah satu buah yang sering digunakan untuk membuat smoothies. Perpaduan rasa manis, segar dan asam membuat banyak yang menyukai buah ini. Ternyata di balik bentuknya yang kecil, siapa sangka jika manfaat strawberry sangat banyak? Ingin tahu bagaimana cara membuat strawberry smoothies? Simak terus artikel ini.

Buah yang berwarna merah cerah ini terkenal dengan rasanya yang manis dan asam. Juga sangat segar. Itulah mengapa buah strawberry sering digunakan untuk membuat smoothies. Selain itu, buah dengan nama ilmiah Fragaria ananassa ini memiliki banyak sekali manfaat untuk tubuh kita, lho. Bentuk buah strawberry juga sangat cantik dan unik sehingga menjadikannya sering digunakan sebagai hiasan kue.

Kandungan gizi dalam buah strawberry tidak usah diragukan lagi, ada banyak. Antara lain adalah antioksidan, kalsium, vitamin C, vitamin B9, folat, fosfor, potasium, dan serat yang baik.

Manfaat Buah Strawberry

Tentu saja dengan kandungan gizi sebanyak itu, manfaat buah strawberry juga pastinya ada banyak, baik untuk tubuh ataupun untuk kulit wajah. Beberapa manfaat buah strawberry adalah sebagai berikut:

  • Menjaga kesehatan kulit. Kandungan vitamin C, antioksidan, dan kadar air yang tinggi pada buah strawberry sangat baik untuk menjaga kesehatan kulit, seperti menjaga kelembaban kulit, mencegah kulit kering, membuat kulit lebih cerah, dan mengatasi penuaan dini serta mencegah keriput.
  • Menurunkan resiko stroke. Salah satu penyebab stroke adalah hipertensi. Hipertensi dapat dicegah dengan cara mengonsumsi strawberry secara rutin karena strawberry mengandung anthocyanin yang dapat berfungsi untuk mengontrol tekanan darah. Dan juga, kandungan antioksidan yang terdapat pada buah strawberry juga bagus untuk mencegah kanker dan menangkal radikal bebas.
  • Anti inflamasi. Inflamasi adalah peradangan dalam tubuh. Buah strawberry sangat baik mengatasi peradangan dalam tubuh, berbagai penyakit pembuluh darah, dan mencegah hiperglikemia karena mengandung polifenol dan anthocyanin.
  • Menurunkan berat badan. Tahukan kamu jika strawberry sangat baik dikonsumsi saat kamu sedang diet? Hal itu karena strawberry kaya akan serat yang menyenyangkan serta dapat menjaga kesehatan pencernaan. Untuk itu, perbanyaklah makan strawberry saat sedang diet.
  • Mencegah penyakit jantung. Penyakit jantung sering kali disebabkan oleh kolesterol. Untuk itu, kita harus menjaga agar kadar kolesterol kita tetap normal. Salah satunya dengan mengonsumsi strawberry karena buah ini mengandung polifenol yang dapat mencegah penyerapan kolesterol jahat dan membantu penyerapan kolesterol baik.

Tak heran jika buah strawberry sangat diminati karena manfaatnya begitu banyak. Dengan dibuat menjadi smoothies, kamu bisa mengkreasikan rasa strawberry dengan menambahkan beberapa bahan lainnya. Berikut adalah 3 cara membuat strawberry smoothies:

1. Strawberry Smoothies Sederhana

Smoothies strawberry sederhana sangat diminati karena cara membuatnya sangat mudah dan bahan bahan yang digunakannya pun tidak banyak. Karena sederhana, maka pada resep ini kita tidak akan menggunakan buah buahan lainnya, hanya dicampur dengan susu cair dan youghurt. Cara membuatnya sebagai berikut.

Bahan Bahan:

  • 10 buah strawberry
  • 150 ml susu cair rendah lemak
  • 30 ml yogurt tanpa rasa
  • 1 sendok makan madu
  • Es batu secukupnya

Cara Membuat:

  1. Cuci buah strawberry hingga bersih. Buang tangkai daunnya. Potong menjadi 2 bagian.
  2. Taruh semua baban bahan untuk membuat strawberry smoothies seperti buah strawberry, susu cair, yogurt, madu, dan es batu ke dalam blender lalu proses hingga semuanya hancur dan lembut.
  3. Tuang smoothies sederhana ke dalam gelas. Untuk mempercantik tampilannya, kamu bisa menggunakan irisan buah strawberry sebagai topping.
  4. Sajikan saat strawberry smoothies masih dingin agar lebih segar.

2. Strawberry Kiwi Smoothies

Kiwi adalah suatu buah yang berbentuk bundar dengan warna yang hijau dengan rasa manis dan sedikit asam. Kiwi biasa dijadikan sebagai campuran dalam membuat salad buah maupun smoothies karena rasanya yang segar.

Selain mendapatkan manfaat dari buah strawberry, kita juga akan mendapatkan manfaat dari buah kiwi. Kandungan vitamin C pada keduanya sangat tinggi, sehingga strawberry kiwi smoothies ini sangat baik untuk mejaga daya tahan dan imun tubuh.

Bahan Bahan:

  • 7 buah strawberry
  • 2 buah kiwi
  • 150 ml susu cair rendah lemak
  • 50 ml yogurt tanpa rasa
  • 1 sendok makan madu
  • Es batu secukupnya

Cara Membuat:

  1. Pertama tama cuci hingga bersih buah strawberry. Buang tangkai daunnya. Potong menjadi 2 bagian.
  2. Kupas kiwi, potong kecil kecil dan masukkan ke blender bersama buah strawberry.
  3. Tuangkan susu cair, madu, es batu dan yogurt ke dalam blender.
  4. Blender hingga halus. Tuang smoothies ke dalam gelas.
  5. Strawberry kiwi smoothies siap dinikmati saat masih dingin.

3. Strawberry Oreo Smoothies

Oreo merupakan biskuit yang banyak digemari karena rasanya sangat enak dan manis. Oreo ini sangat sering digunakan sebagai campuran dalam membuat kue ataupun pudding. Namun tidak ada salahnya kalau kita berkreasi dan mencampurkan oreo ke dalam smoothies yang akan kita buat.

Apalagi jika smoothies tersebut terbuat dari buah strawberry yang terkenal memiliki rasa yang manis dan segar. Wah, pasti rasanya sangat nikmat. Cara membuat strawberry oreo smoothies adalah sebagai berikut.

Bahan Bahan:

  • 7 buah strawberry
  • 3 keping biskuit oreo
  • 200 ml susu cair
  • 1 sendok makan perasan jeruk lemon
  • Es batu secukupnya

Cara Membuat:

  1. Cuci bersih buah strawberry. Buang tangkai daunnya. Potong menjadi 2 bagian. Masukkan dalam blender.
  2. Hancurkan biskuit oreo, masukkan dalam blender.
  3. Masukkan bahan bahan lainnya, yaitu susu cair, perasan lemon, dan es batu ke dalam blender lalu blender hingga halus.
  4. Tuang smoothies ke dalam gelas. Hiasi dengan taburan oreo agar tampilannya lebih cantik dan menarik.
  5. Strawberry oreo smoothies siap disajikan.

Itulah 3 cara membuat smoothies strawberry. Mudah semua bukan? Membuat strawberry smoothies tidaklah hanya membutuhkan waktu yang sangat sebentar dan dijamin anti gagal.